KOMISI PENYIARAN INDONESIA DAERAH (KPID) KALIMANTAN BARAT

LEMBAGA NEGARA INDEPENDEN | Alamat Kantor: Jl. Adi Sucipto No. 50 Pontianak Kelurahan Bangka Belitung Laut, Kota Pontianak. Tlp : +62 811-577-877 Email : kpid.propkalbar@gmail.com Instagram : kpidprovkalbar

Wednesday, 19 August 2020

KPID, KI dan Bawaslu kunjungan ke UNTAN



Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat diwakili oleh Ketua Iwan Kurniawan, ST., bersama Komisioner Komisi Informasi (KI) Provinsi Kalimantan Barat, dan Komisioner Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kota Pontianak melakukan pertemuan dengan Wakil Rektor IV Universitas Tanjungpura Pontianak. 

Pertemuan itu diterima langsung oleh Wakil Rektor IV di kantor Rektorat Untan, dalam pertemuan tersebut dibahas pula beberapa agenda kegiatan termasuk membicarakan hal-hal yang dapat dikerjasamakan antara KPID Kalimantan Barat dan Universitas Tanjungpura dalam memberikan sosialisasi, edukasi, maupun literasi bagi mahasiswa dalam mengenal dunia penyiaran baik dari sisi teknis manajemen maupun peluang dalam bisinis penyiaran khususnya di Kalimantan Barat. 

#rapatkoordinasi2020 
#universitastanjungpura 
#komisiinformasikalbar 
#bawaslukotapontianak 
#kpidprovkalbar

0 Comments:

Post a Comment